Di sini kita berbicara tentang ginjal. Kerja ginjal didukung oleh kerja Cardiovascular ( jantung dan pembuluh darah).
Jadi bila kerja cardiovascular kita tidak bagus seperti tekanan darah yang berfluktuasi akan membawakan dampak ke kerja ginjal.
Jadi yang meregulasi tekanan darah adalah ginjal. Tetapi bila tekanan darah terlalu tinggi, ginjal tidak dapat meregulasinya. Dalam hal ini akan dikerjakan oleh otak.
Di sini peran yoga, di mana latihan yoga yang dapat mengontrol parasimpatis akan dapat menurunkan tekanan darah.
Ginjal yang sehat perlu dijaga karena membuang sisa metabolisme, sisa pemecahan amino acid yang tidak terpakai ( nitrogenous waste), garam, air dan mem filtrasi darah.
Yoga, meditasi dan latihan pernapasan bermanfaat untuk menurunkan tekanan darah sehingga ginjal dapat tetap dijaga kesehatannya.
Tetapi latihan yang sedikit memberikan tekanan atau pijatan ke ginjal juga akan membantu, karena dapat menstimulasi kerja ginjal dan menghilangkan energi yang stagnant.
Dalam hal ini latihan Yoga dengan pose forward bend ( menekuk ke depan) dan back bend ( menekuk ke belakang) serta gerakan yoga yang sederhana seperti dalam sun salutation dapat meningkatkan kesehatan ginjal dengan meningkatkan sirkulasi darah.
Sebagai catatan tentu saja bila tekanan darah sangat tinggi perlu di konsultasikan ke dokter.
